Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuka Siaran Olimpiade 2020 yang Diacak

Cara Membuka Siaran Olimpiade 2020 yang Diacak
Bagaimana cara membuka siaran Olimpiade 2020 yang diacak? Sebuah pertanyaan dari pengguna parabola yang kesal karena TV-nya selalu gelap ketika program Olimpiade Tokyo dimulai.

Seperti biasa siaran Free to Air hanya ada di jalur Terestrial baik itu Analog dan Digital. Sedangkan yang disiarkan melalui satelit, direct to home, IPTV hingga over the top akan diacak. Inilah mengapa Indosiar, SCTV, O Channel, TVRI Nasional dan TVRI Sports HD di parabola akan teracak.

Adakah Cara Membuka Siaran Olimpiade 2020 yang Diacak?

Jika yang dimaksud adalah siaran melalui channel TV Indonesia, jawabannya adalah tidak bisa. Baik itu ketiga stasiun TV EMTEK (Indosiar, SCTV, O Channel) ataupun TVRI menggunakan acakan maut. Ini artinya tidak bisa dibobol dengan bisskey terbaru.

Di Indonesia, pemegang hak siar untuk siaran melalui satelit adalah Champions TV 1, Champions TV 2, dan Champions TV 3.

Ketiga channel masuk dalam Pay TV K-Vision dan NEX Parabola. Selain itu pasti zonk termasuk di satelit Telkom 4 yang sebelumnya cling/ FTA. Harga paket Olimpiade 2020 lumayan terjangkau yaitu Rp.49.000.

Beruntung ada banyak siaran dari negara tetangga melalui satelit yang bisa ditangkap dari Indonesia. Istilahnya siaran spillover yang bisa menjadi alternatif nonton siaran olahraga tanpa biaya berlangganan bulanan.

Baca juga: TV Satelit Gratis Tanpa Biaya Bulanan

Cara Nonton Olimpade 2020 Gratis

Kabar baik bagi tracker Indonesia adalah banyak channel TV Thailand yang menyiarkan ajang Olimpiade Musim Panas Tokyo. Sebut saja NBT, PPTV, True4U, JKN 18, Thai PBS dan GMM 25.

Hampir semua channel Thailand mengudara melalui Thaicom 6 di orbit 78,5 BT. Sekali tracking dan scan bisa langsung dapat semua. Dari tanggal 23 Juli - 8 Agustus tak ada salahnya fokus lock satelit ini untuk mendapatkan siaran yang bening.

Yang menarik, saluran TV Thailand yang ada di Thaicom 6 hanya terenkripsi BISS. Ini artinya cara membuka siaran Olimpade 2020 yang diacak bisa dilakukan dengan bisskey. Ini seperti bulan lalu saat kita bisa menonton Euro di NBT atau Copa America di PPTV. 

Sayangnya bisskey malam ini sering rolling, kode yang kemarin cling tapi sekarang zonk. Kita harus ribet mencari bisskey terbaru beberapa hari sekali. Lebih enak pakai decoder yang sudah support fitur auto rolling. 

Selain TV dari negeri gajah, masih banyak alternatif lain yang bisa dilock. Sebut saja RTS 1 Serbia, YES HD Maldives, T Sports dll. 

Daftar ini pasti akan bertambah, mengingat turnamen yang diikuti 206 negara dari seluruh dunia. Tentunya stasiun TV dari masing-masing negara akan menyiarkan The Summer Olympics Tokyo.

Baca juga: Cara Nonton Bola di Parabola yang Diacak

Sangat lumrah ketika siaran olahraga diacak di parabola. Alasannya sudah pasti hak siar, saluran Indosiar, O Channel, SCTV dan TVRI hanya berhak menyiarkan di Terestrial saja. 

Sedangkan siaran melalui satelit dipegang K-Vison dan NEX Parabola. Direct to Home ada First Media dan streaming ada di Vidio.

Masing-masing harus menghormati hak siar dari yang lain. Inilah mengapa siaran di TV lokal pasti teracak selain di Terestrial. Bagi yang sudah terjangkau sinyal UHF bisa mempertimbangkan pasang kembali antenamu.

Sekian artikel tentang Cara Membuka Siaran Olimpiade 2020 yang Diacak. Kesimpulannya yang gratis itu ribet banget karena sering rolling dan sinyal lumayan pelit. Bagi yang ingin kemudahan lebih baik beli paket premium di NEX Parabola dan K-Vision.

Nabil Thoriq
Nabil Thoriq Pecinta TV dan Film sejak tahun 1991