Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Frekuensi TVRI Nasional Terbaru 2020 di Parabola

Frekuensi TVRI Nasional Terbaru di Parabola
TVRI singkatan dari Televisi Republik Indonesia adalah stasiun TV pertama di Indonesia yang belakangan ini populer kembali. Ini berkat adanya siaran sepak bola nasional dan Liga Inggris. Ditambah adanya turnamen badminton yang diikuti atlet Indonesia.

Kali ini wajanterbang akan fokus membahas frekuensi TVRI Nasional terbaru. Pada 13 April 2020 TVRI akan menayangkan program “Belajar dari Rumah” di masa darurat Covid-19. Program ini menayangkan materi pembelajaran dari Paud hingga SMA masing-masing 30 menit. Konon nanti TVRI Daerah juga akan merelay siaran.

Frekuensi TVRI Nasional

Hingga sekarang channel TVRI Nasional masih memiliki banyak pilihan siaran Free To Air. Lengkap untuk parabola jaring C-band dan parabola mini Ku-band. Sayangnya receiver lama hanya punya 1 pilihan siaran TVRI MPEG-2 di Palapa D. Kalau frekuensi TVRI Nasional MPEG-4 banyak banget.
Nama SatelitFrekuensi Keterangan
Palapa D 113.0°E3762 H 3500FTA, MPEG-2
Palapa D 113.0°E3767 H 4000FTA, MPEG-4
ChinaSat 10 110.5°E4160 V 30000$Topas E+, MPEG-4
ABS 2A 75.0°E12290 V 44000$SMV, MPEG-4
Measat 3b 91.5°E12643 H 30000$TransVision, MPEG-4
Measat 3a 91.4°E12436 H 31000FTA K-Vision, MPEG-4
ChinaSat 11 98.0°E12560 V 45000FTA Ninmedia, MPEG-4
SES 9 108.2°E11921 V 45000$NEX Parabola, MPEG-4
Telkom 3S 118.0°E12560 H 10000$TransVision, MPEG-4
Thaicom 4 119.5°E11686 V 6666FTA AoraTV, MPEG-4
JCSAT 4B 124.0°E12490 H 30000FTA BigTV, MPEG-4
Perlu diingat bahwa FTA artinya free to air yang dapat ditonton dengan receiver apa saja asalkan mendukung format video.

Jika ada lambang $ (dollar) artinya siaran teracak. Khusus untuk Nex Parabola dan SMV Freesat sifatnya FTV (free to view), bisa gratis asalkan menggunakan receiver khusus.

Ohya bagi pemula, perlu diingat jika frekuensi hanya 4 angka misal 4321 itu artinya C-band. Sedangkan Ku-band itu yang 5 angka misalnya 12345.

Cara Mencari Siaran TVRI

Dalam artikel ini akan dicontohkan bagaimana mencari channel TVRI di parabola satelit Palapa D C-band. Peralatan yang harus disiapkan adalah parabola, LNB C-band, receiver MPEG-2/ MPEG-4 dan kelengkapan kabel+konektor.

Pertama silahkan pasang peralatan parabola, pasang LNB (pakai Switch kalau lock PalKom) dan sambungkan ke receiver dengan kabel.

Sebagai bantuan mencari sinyal disarankan install aplikasi android Satfinder. Dalam aplikasi pilih satelit Palapa D 113.0°E, otomatis akan muncul data Azimuth, Elevation dan LNB Skew. Sebelumnya pastikan sudah mengijinkan Satfinder menggunakan GPS.

Agar arah parabola lebih akurat, silahkan menggunakan mode Augmented Reality. Caranya klik Menu > Show AR, ijinkan Satfinder mengakses kamera belakang.

Arahkan lingkaran di tengah pertemuan dua garis. Arah satelit yang tepat ditandai warna berubah hijau termasuk sudut Azimuth dan Elevation (seperti gambar di bawah). Next pasang fokus parabola ke sana dan terakhir putar LNB berdasarkan sudut di LNB Skew.
cara mencari channel tvri yang hilang
Selanjutnya memasukkan frekuensi TVRI Nasional terbaru di pengaturan receiver. Misalnya satelit Palapa D, Transponder 3767 H 4000. Setting pengaturan antena Frek LNB 5150 dan DiSEqC sesuai port LNB (jika pakai switch).

Seharusnya saat ini sudah muncul persentase kualitas sinyal yang kalian dapatkan. Usahakan mendapatkan lebih dari 60%. Kalau masih minim sinyal sebaiknya goyang dikit parabolanya hingga sinyal membaik.

Sesudah mendapatkan kualitas sinyal yang pas. Segera scan manual freq TVRI 2020 yang dimasukkan ke pengaturan receiver. Tunggu beberapa saat pasti langsung cling.

Agar lebih mudah lock Palapa D gunakan frekuensi terkuat yaitu frekuensi RTV 3863 V 4333. Berusahalah mendapatkan kualitas sinyal 80-85%. Kalaupun kalian nekad blind scan pasti bisa dapat semua termasuk TVRI Nasional.

Saluran TVRI memang low signal dibandingkan Emtek, RTV ataupun MetroTV. Harap maklum kalau kadang tidak langsung muncul setelah discan. Wajib gotik parabola, kalau masih belum dapat mungkin receiver dan LNB sudah tidak peka.

Frekuensi TVRI Stasiun Daerah

Alternatif bagi kalian yang gagal lock TVRI Nasional di Palapa D adalah lock Telkom 4 untuk mendapatkan salah satu siaran TV Daerah. Kebetulan juga merelay program “Belajar dari Rumah”. Saat ini TVRI ada total 29 Stasiun Daerah, ada beberapa yang juga disiarkan melalui satelit parabola.
Nama SatelitFrekuensiNama Channel
Palapa D 113.0°E3767 H 4000TVRI 3
TVRI Sport
Telkom 4 108.0°E3720 H 32727TVRI Bengkulu
TVRI Sumatera Utara
TVRI Lampung HD
TVRI Nusa Tenggara Timur
Telkom 4 108.0°E3857 H 3000TVRI Kalteng
Telkom 4 108.0°E3967 H 3906TVRI Papua
Telkom 4 108.0°E3957 H 3000TVRI Papua Barat
ChinaSat 11 98.0°E12500 V 43200
TVRI Jambi
ChinaSat 11 98.0°E12560 V 43200TVRI Kaltim
TVRI Lampung
TVRI Riau
TVRI Sumbar
TVRI Sumsel
TVRI Aceh
Seperti yang terlihat dalam tabel, kebanyakan siaran TVRI daerah berasal dari pulau Sumatera. Selain itu ada 1-2 dari Kalimantan, Nusa Tenggara dan Papua. Tidak ada satupun yang berasal dari pulau Jawa.

Semua siaran TV Daerah di atas disiarkan secara free to air tanpa acakan. Beberapa masih menggunakan format video MPEG-2 namun mayoritas sudah MPEG-4. Untuk siaran lebih sering merelay dari Nasional.

Sekian artikel tentang Frekuensi TVRI Nasional Terbaru 2020. Semoga bisa membantu teman-teman mencari siaran yang hilang di parabola. Ohya untuk C-band yang paling sering dilock adalah Palapa D dan dikombinasikan dengan Telkom 4. Sedangkan Ku-band yang populer adalah Measat 3a dan Chinasat 11.
Nabil Thoriq
Nabil Thoriq Pecinta TV dan Film sejak tahun 1991