Siaran SCTV dan Indosiar Menghilang di Ninmedia
Pada bulan September 2020, siaran SCTV dan Indosiar menghilang di Ninmedia. Ini artinya tepat setahun setelah kedua channel Surya Citra Media (SCM) tersebut berubah free to view hanya di receiver rekomendasi.
Yang menarik channel televisi milik SCM lainnya Horee!, Citra Drama dan Citra Entertainment juga hilang. Ini menguatkan kebenaran rumor tentang kerja sama SCM tepatnya EMTEK dan Ninmedia yang berakhir pada September kemarin.
Solusi SCTV dan Indosiar yang Menghilang
Belum ada pengumuman resmi di fanspage Ninmedia tentang Indosiar dan SCTV. Ini artinya masih ada harapan misalnya Ninmedia dan EMTEK mencapai kata sepakat. Mudah-mudahan channel TV EMTEK bisa kembali mengudara di Asiasat 9 seperti sebelumnya.
Bagi kalian yang pengen sesegera mungkin menyaksikan tayangan Kisah Nyata, Liga Dangdut ataupun Suara Hati Istri. Jika memang hilang permanen selama-lamanya, silahkan coba beberapa solusi alternatif di bawah ini,
1. Pindah ke K-Vision, NEX Parabola atau Nusantara HD
Ketiga Pay TV di atas disiarkan melalui jalur Ku-band sehingga tak perlu ganti LNB. Sayangnya tidak ada yang Free To Air, kita harus ganti receiver. Sifat siaran Free To View yang artinya gratis asalkan memakai receiver khusus dan aktivasi akun.
Harga decoder relatif sama, sekitar Rp.300.000 di online belum ongkir. Bagi yang enggan beli receiver baru, lebih baik menambahkan LNB lagi untuk lock Measat 3a. Dalam satelit tersebut ada beberapa channel yang cukup menarik seperti Bali TV, Reformed 21 dll.
Layanan siaran melalui satelit di atas juga menyediakan ketiga channel MNC Group yang tidak ada di Ninmedia. Saluran RCTI, GTV dan MNC TV dapat disaksikan gratis tanpa biaya langganan setiap bulannya.
Menurut wajanterbang, solusi terbaik bagi pengguna parabola di tahun 2020 adalah Pay TV. Manfaatkan promo Free To View sambil menunggu sinyal terestrial DVB-T2 menjangkau seluruh wilayah Indonesia.
2. Beralih ke C-band
Adanya siaran Indosiar dan SCTV yang FTA adalah alasan mengapa sebaiknya beralih ke C-band. Banyak yang membuktikan bisa lock Telkom 4 dengan dish mini. Mengudara melalui satelit Telkom 4 yang sangat mudah dilock dari seluruh Indonesia.
Tutorial menangkap sinyal Telkom 4 dengan dish mini dapat dicari di Youtube. Sayangnya kita harus ganti LNB sekaligus receiver. Kabar baiknya harga receiver lebih murah dibandingkan ketiga Pay TV di atas.
3. Streaming Online
Seperti stasiun TV Nasional lainnya, SCTV dan Indosiar juga memiliki partner dan website resmi yang menyiarkan program acara melalui streaming. Cara ini gratis namun menyedot banyak kuota dan perlu koneksi stabil supaya tidak buffering.
Indosiar
- www.vidio.com/@indosiar
- www.useetv.com/livetv/indosiar
- www.indosiar.com (embedded dari vidio.com)
- www.vidio.com/@sctv
- www.useetv.com/livetv/sctv
- www.sctv.co.id/live-streaming (embedded dari vidio.com)
Kadang saat ada pertandingan bola, siaran lewat streaming ini akan ditutup sementara hingga selesai. Biasanya penonton diarahkan untuk membeli paket TV On Demand yang memiliki hak siar atas pertandingan tsb.
Baca juga: Cara Menonton MNC Group yang Hilang
Sayang sekali sekarang channel Indosiar dan SCTV tidak bisa dilihat meskipun memakai receiver rekomendasi. Apabila ingin berganti ke Pay TV lain sebaiknya cari teknisi atau toko yang mau tukar tambah. Dengan begini kalian bisa menghemat biaya dibandingkan beli baru dengan full uang.
Sekian artikel tentang Solusi Siaran SCTV dan Indosiar Menghilang di Ninmedia. Apakah kerjasama yang dilakukan dengan EMTEK sudah berakhir? Entahlah namun besar kemungkinannya begitu. Lihat saja Horee! dan Citra Entertainment yang juga hilang.