Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Frekuensi ASR TV Terbaru di MonacoSAT

Frekuensi ASR TV Terbaru di satelit MonacoSAT
ASR TV adalah stasiun televisi yang disiarkan free to air dari kota Herat, Afghanistan. Mengudara melalui satelit MonacoSat Ku-band yang menjangkau wilayah Afghanistan, Iran, Tajikistan, Turki dan sebagian wilayah selatan benua Eropa. Berapa frekuensi ASR TV terbaru?

Tracker Indonesia sering menjadikan channel satu ini sebagai alternatif untuk menikmati pertandingan bola terutama liga eropa ataupun dunia. Jarak yang terlalu jauh membutuhkan alat tempur terbaik, memang cukup sulit untuk dilock dari wilayah Nusantara.

Frekuensi ASR TV Terbaru

Ohya channel dari Afghanistan ini memiliki kualitas video High Definition. Gambar dijamin bening namun rasanya masih tidak sebandingkan dengan perjuangan untuk menangkap sinyal.

Dari Sumatera saja butuh dish solid 8 feet dengan LNB tipe prime fokus. Jika sudah punya alat tempur segitu okelah. Kalau belum, lebih baik cari alternatif lain yang lebih mudah dilock seperti saluran TV dari Thailand, Kamboja atau Pakistan.

Baca juga: Frekuensi CTN, My TV dan CNC

Berikut ini adalah data transponder sekaligus frekuensi, simbol rate dan polarisasi dari siaran ASR TV di satelit MonacoSAT yang dikenal juga dengan nama TurkmenÄlem.
Frekuensi ASR TV
Satelit MonacoSat di 52.0°E
Transponder 10845 V 27500
Frekuensi 10845 MHz
Simbol Rate 27500 kSps / kHz
Polarisasi Vertikal
SID 712
Data di atas dapat berubah sewaktu-waktu, pada tahun 2019 ini saja ASR TV sudah pindah transponder tiga kali walaupun masih dalam satu satelit. Wajanterbang akan sesegera mungkin update artikel jika terjadi perubahan lagi.

Tidak banyak informasi dari stasiun TV ini bahkan website official pun tidak ketemu. Jadwal pertandingan bola dapat kita peroleh melalui fanspage facebook. Sayangnya semua ditulis dalam huruf arab dan bahasa Persia Afgani yang tak semua orang Indonesia bisa membacanya.

Berikut ini link fanspage dan sosial media lainnya,
  • www.facebook.com/asrtv1
  • www.facebook.com/asrsporttv
  • www.youtube.com/channel/UC2f3anCgqrVWMU7sTztN24Q
  • t.me/asrtv1
Walaupun tingkat kesulitan tinggi, banyak mastah yang sering membahas channel ini. Alasannya tentu kualitas gambar yang sudah HD tersebut. Liga yang disiarkan pun cukup lengkap seperti UEFA Champion League, La Liga, Bundes Liga dll.

Baca juga: Cara Nonton La Liga di Parabola

Sekian artikel tentang Frekuensi ASR TV Terbaru. Hingga sekarang hanya ada satu satelit yang menyiarkannya, itupun Ku-band yang sulit ditangkap. Andai menggunakan jalur C-band pasti sudah menjangkau Indonesia.
Nabil Thoriq
Nabil Thoriq Pecinta TV dan Film sejak tahun 1991