Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Docubox, Fightbox dan Fast&Fun Box Menghilang dari Ninmedia

Docubox, Fightbox dan Fast&Fun Box Menghilang dari Ninmedia
Pengguna Set Top Box rekomendasi Ninmedia mengeluhkan beberapa channel dari paket siaran Mantul yang menghilang. Mereka adalah Docubox, Fightbox dan Fast&Fun Box, ketiganya berhenti siaran di Chinasat 11.

Channel datang dan pergi adalah sesuatu yang biasa di ekosistem penyiaran Ninmedia. Sejujurnya sangat disayangkan karena tiga channel dari SPI International tsb sudah mulai mendapatkan tempat di hati para pemirsa setia Ninmedia.

SPI International yang Menghilang

Pihak Ninmedia telah mengumumkan jauh-jauh hari bahwa periode kerja sama dengan SPI International hampir berakhir. Dampaknya Docubox, Fightbox dan Fast&Fun Box bakal berhenti bersiaran di satelit Chinasat 11. Informasi ini diumumkan melalui email, fanspage facebook dan instagram.

Kita sebagai pengguna tidak bisa melalukan apa-apa dan hanya perlu menunggu channel pengganti yang sudah dijanjikan oleh manajemen. Lagian paket siaran Mantul juga gratis, eh enggak juga karena harus beli STB rekomendasi yang lumanyun harganya.

Baca juga: Cara Pairing STB Rekomendasi Ninmedia dengan Kugo 

Dengan menghilang tiga channel ini berarti sekarang paket Mantul hanya memiliki 13 channel dari yang sebelumnya total 16. Mereka adalah TFC, Zee Bioskop, Zing, Horee, Citra Drama, Citra Entertainment, Lifestyle Network, ABS-CBN S&A, Galaxy, Galaxy Premium, IMC, Pelangi dan MVP Drama.

Channel Pengganti SPI International

Saat ini yang sering ditanyakan adalah "Apa nama channel penggantinya?". Kebanyakan pengguna berharap mendapatkan saluran televisi yang sejenis dan berkualitas. Ada juga yang hanya meminta TV swasta Nasional seperti MNCTV, GTV da RCTI dikembalikan ke Chinasat 11.

Beberapa orang juga menyarankan Ninmedia menambah channel olahraga terutama sepak bola. Seperti kita ketahui cara nonton bola di Ninmedia itu sulit banget. Seolah-olah menjadi pengguna Ninmedia itu artinya puasa menyaksikan pertandingan Timnas.

SPI International sendiri adalah perusahaan media global yang mengoperasikan 40 saluran televisi di enam benua. Kemungkinan Ninmedia kesulitan mendapatkan pengganti dengan kualitas yang lebih baik. Kalau lebih jelek taulah resikonya, siap-siap dihajar ramai-ramai oleh netizen.

Sekian artikel tentang Docubox, Fightbox dan Fast&Fun Box Menghilang dari Ninmedia. Terbukti hingga sekarang belum ada informasi tentang channel pengganti. Mudah-mudahan secepatnya diumumkan jadi para pengguna tidak penasaran.
Nabil Thoriq
Nabil Thoriq Pecinta TV dan Film sejak tahun 1991