Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Frekuensi Efarina TV Terbaru

Frekuensi Efarina TV Terbaru
Efarina TV pertama kali mengudara melalui satelit Telkom 1 pada tahun akhir 2015 . Akhirnya pada Agustus 2016, pindah ke palapa D untuk meningkatkan kualitas tayangan. Nah sekarang frekuensi Efarina TV itu berapa?

Satu satunya televisi swasta independen di Sumatera Utara ini memiliki program acara tentang budaya kearifan lokal yang dikemas dalam format hiburan dan edukatif. Sekarang Efarina tayang 16 jam dalam sehari, dimulai dari jam 05.00 hingga 21.00 WIB. Sayang sekali schedule acara di website official jarang update.

Frekuensi Efarina di Palapa D

Format siaran DVB-S MPEG-2 dijamin lancar meskipun memakai receiver lama. Tidak ada enkripsi yang artinya dapat dinikmati secara gratis alias Free To Air. Media yang pro aktif dalam pemberitaan Sumatera Utara ini memang mantap betul.
Frekuensi Efarina TV
Satelit Palapa D 113ºE
Transponder 3750 V 2083
Frekuensi 3750 MHz
Simbol Rate 2083 kSps / kHz
Polarisasi Vertikal
Data yang tersaji dalam tabel di atas diambil dari situs official efarinatv.com. Sangat disayangkan website ini kurang diperhatikan, terlihat banyak fitur yang sudah lama tidak update termasuk streaming online yang masih beta.

Awalnya Efarina TV disiarkan secara terestrial di frekuensi 54 L/HF dan hanya menjangkau 3 Kabupaten Kota (Simalungun, Karo dan Pematang Siantar). Di tahun 2019 ini selain mengudara di satelit Palapa D, program acara Efarina juga tersedia youtube dan facebook.

Berikut ini adalah beberapa program andalan yang bisa menemani anda dan keluarga,
  • Etah Melalak memberikan referensi traveling di Sumatera Utara. Tayang setiap Sabtu dan Minggu Pukul 11:00 WIB
  • Dendang Irama menampilkan ragam musik daerah terbaik. Tayang setiap Rabu dan Minggu pukul 12.30
  • Aku Hebat menyajikan tayangan edukatif yang mengedepankan nilai moral positif untuk anak. Hadir setiap Sabtu pukul 15.00.
  • Budayaku berisi segala keunikan budaya Sumatera Utara yang diulas menarik. Setiap Minggu pukul 19.30
  • dll
Sekian artikel tentang Frekuensi Efarina TV Terbaru. Cara menangkap sinyal Palapa D bisa dibilang cukup mudah. Kuncinya arah parabola yang tepat dan alat tempur mumpuni. Saat ini Efarina TV hanya disiarkan melalui beam C-Band saja belum ada alternatif untuk pengguna Ku-Band.
Nabil Thoriq
Nabil Thoriq Pecinta TV dan Film sejak tahun 1991