Cara Memperkuat Sinyal Feed Asiasat 5
Belakangan banyak orang mengeluhkan siaran feed di Asiasat 5 yang pelit sinyal, akibatnya tayangan cekat cekot mirip CD rusak. Solusi terbaik untuk mengatasi hal ini adalah memperkuat sinyal feed Asiasat 5 yang ditangkap parabola.
Langkah yang harus dilakukan adalah memaksimalkan kinerja alat tempur yang kita miliki lalu pointing ulang satelit. Kalau diperlukan ganti perangkat lama yang sudah usang dengan yang lebih berkualitas. Untuk penjelasan detail cek tutorial di bawah ini.
Dari footprint satelit Asiasat 5 di atas, tampak beam pita frekuensi C sudah menjangkau seluruh Indonesia. Sedangkan Ku-band ada 3 beam yaitu East Asia, South Asia dan Indo China. Detail gambar footprint silahkan cek di situs satbeam melalui link ini.
Bagi pengguna dish jaring pastikan tidak ada cekungan yang bikin parabola baling. Kembalikan posisinya dengan menekan-nekan pakai telapak tangan. Kalau ada robek atau patah dapat dianyam dengan kawat halus.
Walaupun diberi penutup dari botol plastik, konektor LNB masih bisa berkarat akibat kelembaban udara. Segera bersihkan bagian yang kotor dengan hati-hati. Cek juga bagian kabel kalau sudah berumur pasti kaku dan mudah patah, sebaiknya diganti saja.
Masukkan frekuensi terkuat 3660 V 27500 di pengaturan receiver. Goyangkan parabola kiri kanan atas bawah secara perlahan sambil cek perubahan sinyal yang ditangkap. Usahakan channel Dubai Sport mendapatkan kualitas lebih dari 60-70%. Biasanya siaran feed lebih kecil tapi mudah-mudahan bisa lancar.
Ingin bukti nyata silahkan tonton video dari mas Efendi 0208 Network. Bermodalkan dish 7 feet, berhasil meningkatkan Dubai Sport dari 42% hingga 70%. Patokan lain yang sering dipakai yaitu channel Kungfu Satellite TV di 3726 V 6666 atau Katyusha di 3840 H 29720.
Sebaiknya gunakan Diseqc Switch sesuai kebutuhan dan jangan memakai rangkaian bertingkat, tujuannya untuk menghindari sinyal loss. Kalau pengen hasil maksimal pilihlah single LNB.
Sekian artikel tentang Cara Memperkuat Sinyal Feed Asiasat 5. Semoga tips sederhana ini dapat membantu mengatasi permasalahan anda. Apabila masih kesulitan sebaiknya konsultasi dengan teknisi parabola terdekat.
Langkah yang harus dilakukan adalah memaksimalkan kinerja alat tempur yang kita miliki lalu pointing ulang satelit. Kalau diperlukan ganti perangkat lama yang sudah usang dengan yang lebih berkualitas. Untuk penjelasan detail cek tutorial di bawah ini.
Cara Memperkuat Sinyal Feed Asiasat 5
Satelit Asiasat 5 sangat populer berkat siaran feed olahraga dari berbagai cabang. Kualitas gambar bening bahkan kadang lebih cling dibandingkan TV Nasional, tidak heran jika datarate lebih besar yang membutuhkan kualitas sinyal terbaik.Dari footprint satelit Asiasat 5 di atas, tampak beam pita frekuensi C sudah menjangkau seluruh Indonesia. Sedangkan Ku-band ada 3 beam yaitu East Asia, South Asia dan Indo China. Detail gambar footprint silahkan cek di situs satbeam melalui link ini.
1. Maintenance Perangkat Penangkap Sinyal
Pertama yang harus dilakukan adalah perawatan alat tempur, istilahnya maintenance. Simpel saja cukup bersihkan karat, lumut atapun debu yang menumpuk di parabola dan tiang. Kesannya sepele namun kotoran ini dapat mengurangi kemampuan menangkap sinyal.Bagi pengguna dish jaring pastikan tidak ada cekungan yang bikin parabola baling. Kembalikan posisinya dengan menekan-nekan pakai telapak tangan. Kalau ada robek atau patah dapat dianyam dengan kawat halus.
Walaupun diberi penutup dari botol plastik, konektor LNB masih bisa berkarat akibat kelembaban udara. Segera bersihkan bagian yang kotor dengan hati-hati. Cek juga bagian kabel kalau sudah berumur pasti kaku dan mudah patah, sebaiknya diganti saja.
2. Pointing Ulang untuk Meningkatkan Kualitas Sinyal
Setelah membersihkan peralatan, saatnya tracking ulang Asiasat 5. Arah satelit dapat dicari memakai aplikasi android untuk tracking. Pasang parabola berdasarkan Azimuth, Elevation dan LNB skew.Masukkan frekuensi terkuat 3660 V 27500 di pengaturan receiver. Goyangkan parabola kiri kanan atas bawah secara perlahan sambil cek perubahan sinyal yang ditangkap. Usahakan channel Dubai Sport mendapatkan kualitas lebih dari 60-70%. Biasanya siaran feed lebih kecil tapi mudah-mudahan bisa lancar.
Ingin bukti nyata silahkan tonton video dari mas Efendi 0208 Network. Bermodalkan dish 7 feet, berhasil meningkatkan Dubai Sport dari 42% hingga 70%. Patokan lain yang sering dipakai yaitu channel Kungfu Satellite TV di 3726 V 6666 atau Katyusha di 3840 H 29720.
3. Upgrade Peralatan Anda
Jika masih gagal mendapatkan kualitas sinyal terbaik, disarankan mengganti dish saja. Makin lebar tentunya makin bagus dan lebih mudah trackingnya. Usahakan lebih dari 6 feet atau 180 cm.Sebaiknya gunakan Diseqc Switch sesuai kebutuhan dan jangan memakai rangkaian bertingkat, tujuannya untuk menghindari sinyal loss. Kalau pengen hasil maksimal pilihlah single LNB.
Sekian artikel tentang Cara Memperkuat Sinyal Feed Asiasat 5. Semoga tips sederhana ini dapat membantu mengatasi permasalahan anda. Apabila masih kesulitan sebaiknya konsultasi dengan teknisi parabola terdekat.